Manfaat Buah Duku Bagi Kesehatan Tubuh Manusia

Manfaat Buah Dukuh. Siapa yang tak kenal dengan buah duku ? Buah bulat dan kecil yang memiliki rasa manis dan kadang-kadang ada juga yang masam ini mampu membuat si konsumen merasa ketagihan dan ingin selalu mengonsumsinya. Buah duku memiliki nilai gizi yang cukup baik dan ternyata bisa bermanfaat untuk kesehatan tubuh manusia.
Manfaat Buah Dukuh
(c) wikipedia
Ada beberapa kandungan gizi buah duku seperti vitamin dna mineral yang baik untuk sistem pencernaan tubuh, ada vitamin D, vitamin C dan kandungan lainnya yang membuat buah duku layak dikonsumsi sebagai buah yang menyehatkan. Dikutip dari manfaat.co.id ada beberapa macam-macam manfaat buah duku untuk kesehatan manusia, terlebih untuk mendukung kesehatan tulang dan pencernaan. Untuk Anda yang penasaran dengan khasiat buah duku mari simak manfaat buah duku untuk kesehatan.


Manfaat Buah Dukuh


  1. Buah Duku Menjaga Kesehatan Gusi
    Manfaat pertama dari buah duku adalah manjaga kesehatan gusi. Banyak orang yang meremehkan keadaan gusi padahal gusi sangatlah penting sebagai tempat melekatnya gigi. Bila gusi Anda sehat maka gigi Anda juga akan sehat. Nah buah duku memiliki kemampuan untuk menjaga kesehatan gusi dengan baik. Karena ada kandungan vitamin D yang mampu menjaga gusi dari iritasi ringan, bakteri hingga masalah gusi seperti gusi berdarah, sariawan pada gusi dan beberapa masalah lainnya. Hanya dengan mengonsumsi buah duku Anda bisa mendapatkan gusi yang sehat.

  2.  Mampu Melancarkan Pencernaan
    Manfaat buah duku yang kedua adalah untuk menjaga kesehatan pencernaan. Ada banyak kandungan serat yang terdapat pada buah duku sehingga buah ini sangat baik bila dikonsumsi karena akan melancarkan pencernaan dan memudahkan Anda dalam buang air besar. Mengonsumsi buah duku dalam jumlah cukup bisa membuat pencernaan Anda sehat, lancar dan tidak terganggu.

  3. Buah Duku Bisa Menguatkan Gigi
    Buah duku bukan hanya menyehatkan gusi namun juga bisa menjaga kesehatan gigi. Buah duku bisa membuat gigi lebih kuat dan lebih sehat. Dalam buah duku terdapat kandungan fosfor yang memang baik untuk kesehatan tulang dan gigi. Jadi untuk Anda yang memiliki anak diusia pertumbuhan, Anda bisa memberikan buah duku untuk membantu tumbuh kembang gigi dan tulang mereka. Karena dengan mengonsumsi buah duku tulang dan gigi mereka akan semakin sehat.

  4. Mencegah Tekanan Darah Rendah
    Tahukah Anda bahwa dalam buah duku terdapat zat besi yang cukup tinggi ? Zat besi inilah yang bermanfaat untuk menjaga kestabilan darah. Dengan mengonsumsi buah duku otomatis Anda bisa terhindar dari tekanan darah rendah. Buah duku bisa menaikan tekanan darah sehingga menjadi normal, memperbanyak suplai oksigen sehingga membuat sistem peredaran darah berjalan lancar.

  5. Mencegah Kolesterol Tinggi
    Dan yang terakhir adalah buah duku bisa mencegah kolesterol. Vitamin C dalam buah duku mampu menjaga keseimbangan koslterol dalam darah. Buah duku bisa melindungi Anda dari kolesterol jahat dan berlebih dari didalam darah. 

Demikian adalah manfaat buah duku untuk kesehatan tubuh manusia, terlebih lagi buah duku mampu mendukung Anda yang masih menjalani program diet sehat. Buah duku memiliki banyak nutrisi yang bisa menutupi kekurangan gizi selama masa diet. Dan buah duku tidak menyebabkan kelebihan berat badan ditubuh Anda.

Jadi kesimpulannya adalah buah duku sangat baik untuk kesehatan Anda, bahkan untuk kesehatan pencernaan, kesehatan peredaran darah, hingga kesehatan tulang dan gigi. Ajak keluarga Anda untuk mengonsumsi buah duku agar tetap sehat dan menikmati hidup dengan lebih indah.

Subscribe to receive free email updates: