Manfaat Vitamin A Untuk Kesehatan dan Mencegah Penyakit
(c) pixabay |
Manfaat Vitamin A
- Menjaga Kesehatan Mata
Vitamin A memang dikenal bisa menjaga kesehatan mata dengan baik, vitamin A membantu penglihatan seseorang agar lebih jelas dan tajam. Vitamin A mampu menyalurkan objerk yang diterima oleh mata untuk disalurkan ke otak, jadi bila Anda kekurangan vitamin A bisa jadi Anda memiliki banyak gangguan mata seperti rabun senja, rabun jauh atau beberapa kelainan mata lainnya. - Memiliki Antioksidan
Vitamin A memiliki senyawa yang dikenal dengan nama beta karoten, senyawa ini memiliki kandungan antioksidan yang mampu mencegah radikal bebas masuk kedalam tubuh. Radikal bebas ini sangat berbahaya untuk tubuh sehingga harus dicegah. - Menjaga Sistem Imun
Selain itu vitamin A juga mampu menjaga sistem daya tahan tubuh, karena vitamin A memiliki antioksidan sehingga mampu mencegah adanya infeksi virus dan bakteri yang akan menginfeksi tubuh. Selain vitamin C ternyata vitamin A memiliki fungsi yang sama yaitu menjaga daya tahan tubuh dengan baik. - Mencegah Terjadinya Kanker
Kabar baik untuk Anda semua bahwa vitamin A mampu mencegah Anda dari penyakit kanker yang mematikan. Vitamin A memiliki kemampuan untuk menyerang sel kanker yang menyerang tubuh. - Menyembuhkan Luka
Disisi lain vitamin A mampu menjaga kesehatan tubuh dengan cara menyembuhkan luka. Bila kita memiliki vitamin A yang tercukupi dalam tubuh maka proses penyembuhan luka dalam tubuh bisa mempercepat penyembuhan luka. - Membantu Pertumbuhan
Vitamin A sangat baik untuk pertumbuhan manusia terutama untuk mereka yang masih berada dalam kandungan dan mereka yang masih dalam usia pertumbuhan. Vitamin A menjadi salah satu vitamin yang berguna untuk medukung tumbuh kembang manusia.
Demikianlah beberapa manfaat vitamin A yang bisa kami bagikan. Tahukah Anda bila Anda kekurangan vitamin A maka Anda akan mengalami gejala dalam penglihatan yang semakin tidak jelas serta kulit kering. Anda bisa mengonsumsi vitamin A yang berasal dari sayur dan buah asli, seperti hati ayam, wortel, susu, ubi merah, mangga, kangkung, keju, dan labu.
Diharapkan dengan mengonsumsi makanan dari sayur dan buah Anda bisa terpenuhi vitamin A dalam tubuh, dengan begitu Anda tidak kekurangan vitamin A. Kelebihan vitamin A juga tidak baik untuk tubuh karena bisa menyebabkan kelainan dalam tubuh.
Apapun itu konsumsilah secukupnya karena bila berlebihan bisa menyebabkan kelainan dalam tubuh. Konsumsilah makanan yang bersih dan sehat agar vitamin A tidak terkontaminasi dengan jens senyawa lain yang bisa menyebabkan tubuh Anda terinfeksi oleh bakteri atau virus. Semoga artikel kali ini bermanfaat dan nantikan artikel lainnya yang masih membahas beberapa manfaat vitamin yang dibutuhkan oleh tubuh.