Manfaat Buah Jenitri atau Genitri Kesehatan Tubuh Manusia

WeSehat.Com - Genitri atau jenitri merupakan tumbuhan dari family ElaeocarpaceaeBuah dari tanaman jenitri berwarna ungu dan memiliki biji yang cukup besar. Biji dari buah jenitri seringkali digunakan sebagai pernak-pernik atau perhiasan. Genitri memiliki pohon yang tinggi, hingga mencapai 30 meter dengan daun yang tidak terlalu lebar dan agak sedikit memanjang.
Manfaat Buah Jenitri
(c) rudrashaktii.com
Untuk Anda yang selama ini menganut agama Hindu, pasti sudah tidak merasa asing dengan buah genitri ini, karena dalam kepercayaan agama Hindu, buah genitri dianggap suci, mereka menganggap bahwa buah ini datang dari air mata Dewa Siwa, salah satu dewa yang mereka yakini. Namun tahukah Anda bahwa diluar keyakinan masyarakat Hindu yang percaya bahwa buah ini suci, ada banyak manfaat buah genitri yang tidak banyak orang ketahui.

Di Indonesia sendiri terdapat banyak pohon jenitri yang tumbuh subur, oleh karena itu banyak masyarakat Hindu tidak kesulitan untuk mendapatkannya. Bila merek menemukan pohon ini, mereka akan menjaganya dan melindunginya. Bisa jadi mereka yang selama ini menganggap suci buah genitri belum mengetahui fungsi buah genitri untuk kesehatan tubuh.

Manfaat Buah Genitri

Agar para masyarakat Indonesia semakin cerdas dan banyak referensi, kali ini kami ingin memberitahukan informasi yang berkaitan dengan khasiat buah genitri yang dikutip dari manfaatbuah.asia. Dan berikut adalah beberapa manfaat yang bisa Anda dapat dari buah genitri ini.

  1. Sebagai Anti Radang
    Tahukah Anda bahwa buah genitri ini bermanfaat untuk menjaga kesehatan tubuh ? Bahkan buah ini bermanfaat sebagai anti inflamasi alami yang menjadikan tubuh lebih sehat. Dengan mengonsumsi buah ini, Anda bisa mencegah atau mengobati pembengkakan dalam tubuh.

  2. Menyehatkan Jantung
    Untuk Anda yang ingin memiliki jantung sehat, berfungsi dengan normal dan bahkan bisa menjadikan kerja jantung maksimal, Anda bisa mengonsumsi buah genitri ini, karena buah ini telah diuji bisa membuat jantung manusia jauh lebih sehat. Buah genitri ini sangat baik untuk Anda yang menderita sakit jantung koroner, untuk menghindari penyakit stroke dan meningkatkan kesehatan dalam tubuh.

  3. Menurunkan Tekanan Darah Tinggi
    Bahkan manfaat buah genitri ini pun bermanfaat untuk menurunkan tekanan darah tinggi. Anda bisa mengonsumsi air rebusan biji genitri dan hasilnya Anda akan mendapatkan tekanan darah yang normal. Jadi bila Anda ingin mencegah atau mengobati tekanan darah tinggi Anda bisa memanfaatkan buah ini termasuk bijinya.

  4. Menghilangkan Stres
    Yang paling menarik dari fakta buah genitri adalah mampu menghilangkan stres. Buah genitri bisa membuat keadaan dalam tubuh lebih rileks. Buah ini bisa menghilangkan depresi, mencegah stres dan bisa membuat aktivitas Anda jadi lebih lancar. Karena dalam buah genitri mengandung kekuatan yang mampu menginduksi listrik dan gelombang elektromagnetik sehingga bisa mempengaruhi badan lebih rileks, pikiran lebih positif serta mampu mengatur kesehatan dan kesibukan otak.

  5. Menjaga Kesehatan Paru-paru
    Anda ingin paru-paru Anda sehat ? Salah satunya adalah dengan cara mengonsumsi buah genitri. Ada beberapa kandungan bermanfaat seperti glikosida, steroid, alkoloid dan masih banyak lainnya yang mampu melindungi paru-paru dari infeksi bakteri, jad bila mengonsumsi buah ini tubuh dan paru-paru akan lebih sehat.

  6. Menghancurkan Lemak
    Untuk Anda yang ingin meluruhkan lemak khususnya untuk lemak-lemak yang tidak dibutuhkan oleh tubuh, Anda bisa mengonsumsi buah genitri ini. Dengan mengonsumsi buah ini Anda bisa mendapat banyak manfaat bukan ?.

Manfaat buah genitri bukan hanya untuk kesehatan semata, namun juga bisa bermanfaat untuk menyerap polusi udara, yang lebih menarik lagi adalah bahwa buah ini memiliki biji yang bisa digunakan untuk berbagai aksesoris atau benda unik yang nantinya bisa dijadikan hiasan didalam rumah.

Subscribe to receive free email updates: