13 Manfaat Sereh Bagi Kesehatan Tubuh Manusia

Manfaat Daun Sereh. Sereh  atau biasa juga di sebut Serai, merupakan salah satu tumbuhan jenis rerumputan yang sering dimanfaatkan untuk memasak. Serai memiliki nama ilmiah cymbopogon citratus yang termasuk dalam keluarga Poaceae. Daun serai ini berasal dari India bagian selatan dan Srilanka. Bagi ibu-ibu atau orang yang gemar memasak, tentu saja sudah tidak asing lagi dengan seraai karena banyak masakan tradisional Indonesia yang menggunakan serai sebagai salah satu bumbunya.

Serai termasuk bumbu yang mudah ditemukan, anda bisa membelinya di pasar dengan harga yang cukup terjangkau atau menanamnya sendiri di pekarangan rumah karena tanaman serai tidak membutuhkan perawatan yang khusus. Seperti yang kita ketahui, saat menggunakan serai sebagai bumbu, masakan yang kita masak akan terdapat aroma masam seperti daun lemon. Dengan menggunakan serai sebagai bumbu, masakan yang kita masak akan bertambah cita rasanya dan wanginya akan menggugah selera makan.
Manfaat Daun Serai
(c) pixabay
Di berbagai Negara selain Indonesia seperti Thailand, Vietnam, Malaysia, kamboja dan bahkan di benua Afrika serta Amerika daun serai juga sudah menjadi bahan favorit yang dimanfaatkan untuk kuliner maupun obat. Namun, apakah anda tahu bahwa sebenarnya serai selain bermanfaat untuk memasak, serai juga memiliki manfaat serta khasiat untuk kesehatan? Bagi masyarakat Indonesia kebanyakan, khasiat daun serai untuk kesehatan dan kecantikan memang sudah bukan rahasia lagi. Sebagaimana dikutip dari manfaat.co.id, berikut adalah manfaat daun serai.


Manfaat Serai Untuk Kesehatan


  1. Anti Kanker
    Sebuah penelitian telah menemukan bahwa daun serai mengandung citral. Citral adalah zat anti-kanker yang mampu membunuh sel kanker dengan mempertahankan sel dan jaringan sehat yang ada di dalam tubuh kita.

  2. Diabetes
    Dengan meminum teh serai, anda dapat membantu membersihkan pancreas dan meningkatkan fungsi pankreas tersebut. Hal itu mampu untuk menurunkan kadar gula darah pada penderita penyakit diabetes.

  3. Anemia
    Serai mengandung zat besi yang sangat berguna untuk ksintetis hemoglobin (protein sel darah merah yang dapat membawa oksigen keseluruh jaringan tubuh). Oleh karena itu, dengan mengkonsumsi serai dapat membantu anda menyembuhkan penyakit anemia.

  4. Membersihkan Bakteri dan Infeksi Jamur
    Serai mengandung sifat anti-septik yang dapat menghilangkan mikroorganisme jahat yang berada di dalam tubuh kita, detoksifikasi serta membersihkan darah dan dapat membantu menghilangkan bakteri jamur ataupun ragi.

  5. Anti Inflamasi dan Anti Septik
    Sifat anti-inflamasi dan anti-septik dalam serai mampu mengobati penyakit arthritis, asam urat serta radang saluran kemih.

  6. Sebagai Minyak Angin
    Dengan kandungan minyak atsiri, serai mampu meringankan gejala flu dan demam dingin.

  7. Detoksifikasi
    Kandungan anti-oksidan, anti-septik serta efek deuratik dalam serai mampu membantu membersihkan serta memurnikan hati, ginjal, kandung kemih, pancreas serta mampu meningkatkan sirkulasi darah. Sedangkan efek deuratik akan mengeluarkan racun secara efektif.

  8. Menurunkan Berat Badan
    Efek deurotik akan membantu anda dalam mengeluarkan lemak secara detoksifikasi.

  9. Insomnia
    Serai mampu memurnikan dan memberikan efek tenang dan meningkatkan kualitas tidur anda.

  10. Mengurangi Kolesterol
    Dengan kandungan zat anti-kolesterol yang dimiliki serai akan membantu mengurangi penyerapan kolesterol dari usus serta membantu oksidasi LDL atau kolesterol jahat dalam darah.

  11. Darah Tinggi
    Serai mengandung potassium yang tinggi sehingga dapat mendorong diuresis dan membantu menurunkan tekanan darah.

  12. Sistem Saraf
    Kandungan magnesium, fosfor, serta folat dalam serai dapat membantu perkembangan fungsi saraf anda. Selain itu, zat-zat tadi juga berguna dalam meningkatkan konsentrasi serta kemampuan otak untuk memproses informasi yang didapatkan.

  13. Kesehatan Pencernaan
    Khasiat daun serai yang paling terkenal adalah untuk membantu menjaga kesehatan pencernaan.

Bagaimana pembaca, apakah Anda takjub setelah memahami beberapa manfaat daun sereh ? Ya begitulah pesan yang ingin penulis sampaikan pada pembaca, tidak hanya sekedar informasi namun juga memberikan edukasi agar masyarakat peduli kesehatan dengan cara herbal nan natural.

Subscribe to receive free email updates: